Halo khusus untuk pemula nih yang lagi nge Youtube sebaiknya memperhatikan hal penting ini. Yaitu Thumbnail agar menarik dan penasaran untuk orang lihat atas video yang kita buat. Berikut Cara Membuat Thumbnail Youtube Menarik dari hp Android.
Cara Membuat Thumbnail Youtube ini sangat mudah sekali dan bisa kita langsung buat dari Hp Android. Sebenarnya bisa sih dari PC/Laptop, iPhone dan Tablet namun kita coba buat Thumbnail dari hp saja. Nah untuk cara sobat siap siapkan bahannya.
Yang pertama yang harus kita siapkan untuk membuat Thumbnail Youtube ini yaitu Aplikasi PicsArt. Selanjutnya temen-temen siapkan gambar yang akan kita buat menjadi Thumbnail. Biasanya gambar ini kita ambil saat proses shooting Video kita buat.
Silahkan tangkap layar dari Video yang tengah kalian buat dan pastinya gambar yang sekiranya menarik. Yang menggambarkan Video yang akan temen-temen upload. Nah untuk caranya kita langsung buat saja Thumbnailnya berikut caranya.
Cara Membuat Thumbnail Youtube Menarik dari hp Android
- Step pertama untuk membuat Thumbnail yaitu kalian download dulu Aplikasi PicsArt dari Playstore. Kemudian silahkan gunakan ada gratisan kurang lebih 5 harian dan kesananya harus berbayar. Mulai dari tahunan silahkan bisa kamu coba kalau cocok aplikasinya. Jika sudah kamu instal silahkan buka lalu klik icon tamah (+). Kemudian temen-temen siapkan foto yang akan kita buat Thumbnail.
- Untuk membuat thumbnail tinggal siapkan fotonya yang akan kita buat lalu klik foto pada mulai edit. Kemudian kita tinggal edit deh sesuai yang kita inginkan yang membuat orang lain penasaran.
- Silahkan gambar/fotonya temen-temen pedekat seperti pada gambar lalu tambahkan stiker agar lebih penasaran orang lihat. Untuk caranya klik pada menu Stiker.
- Misalkan kita akan menambahkan panah pada foto/gambar yang sedang diedit. Selanjutnya tinggal kita klik panah lalu tambahkan stiker panah seperti pada gambar.
- Step selanjutnya misalkan kita akan ambil panah dari Aplikasi PicsArt seperti pada gambar tinggal klik saja. Otomatis akan terarah ke foto editan untuk membuat Thumbnail Youtube.
- Ok sudah jadi tinggal sesuaikan arah panahnya ke objek yang kita tuju untuk membuat orang tertarik melihatnya. Selengkapnya seperti pada gambar lalu temen-temen klik cek list jika sudah sesuai.
Cara Membuat Text pada Aplikasi PicsArt
- Step selanjutnya tambahkan teks pada gambar yang akan kita buat Thumbnail seperti pada gambar. Klik Teks pada menu pilihan lalu pilih fontnya tambahkan juga warnanya klik pada warna.
- Step selanjutnya ganti warna pada Teks yang akan kita tambahkan lalu klik warna dan pilih warnanya. Jika sudah tinggal tambahkan coretan agar terlihat terang pada Teksnya.
- Step selanjutnya temen-temen klik pada coretan lalu pilih warnanya misalkan putih atau bisa warna lainnya. Untuk jumlah bisa sobat kasih nilai setengahnya misalkan 50 juga cukup.
- Step terakhir tinggal tambahkan bayangan deh seperti pada gambar klik pada bayangan lalu tentukan warnanya. Selain warna tentukan juga posisi dan sesuaikan deh. Jika sudah langsung saja klik cek list untuk menyimpan hasil edit Thumbnail kita.
Cara Menyimpan Hasil pembuatan Thumbnail Youtube dari Aplikasi PicsArt Android
- Jika semuanya sudah siap kita tinggal simpan saja caranya tinggal klik yang mimin tandai seperti pada gambar. Kemudian temen-temen cek deh apakah sudah tersimpan atau belum hasilnya.
- Tinggal cek deh hasil pembuatan Thumbnail tadi pada galery penyimpanan foto/gambar. Selengkapnya dapat sobat lihat seperti pada gambar ini bisa cek ya hasilnya.
- Ok ini adalah hasilnya sudah bisa kita buka dan juga bisa langsung kita gunakan ya untuk Thumbnail Youtube. Ok untuk sobat yang ingin mencobanya silahkan ikuti stepnya sangat mudah sekali. Tentunya sangat penting sekali Thumbnail untuk memperbanyak orang lebih penasaran dari Video yang sudah berhasil kita buat dan upload.
Artikel Lainnya : Cara Menyimpan Hasil pembuatan Tumbnail Youtube dari Aplikasi PicsArt Android
Akhir Kata
Itulah Cara Membuat Thumbnail Youtube Menarik dari hp Android untuk membuatnya sangat sederhana dan mudah sekali. Tentunya sangat kita butuhkan untuk mengganti Thumbnail Video kita. Ok Terima kasih semoga bermanfaat ya.