WhatsApp punya fitur terbaru yang memungkinkan penggunanya untuk mengaktifkan mode gelap atau yang disebut sebagai dark mode. Sebagian pengguna beranggapan bahwa hadirnya fitur baru ini memberikan banyak manfaat dan keunggulan daripada mode terang.
Manfaat Dark Mode
Mode gelap diklaim mampu menghemat daya baterai, terutama untuk ponsel dengan layar OLED. Data dari iFixit menunjukkan bahwa konsumsi baterai yang dihemat Android menggunakan mode gelap bisa mencapai 63%. Namun sayangnya hal seperti ini belum maksimal pada ponsel dengan layar LCD.
Pada layar OLED, membuat layar menampilkan warna hitam sehingga piksel menjadi mati. Maka saag pengguna mengaktifkan mode gelap, sebagian besar piksel di layar akan mati sehingga daya hemat beterai menjadi lebih baik daripada sebelumnya.
Tak hanya itu saja, ternyata mode gelap memiliki banyak kelebihan lainnya. Antara lain yaitu kontras layar smartphone yang lebih baik, mengurangi kelelahan mata, dan juga mengurangi cahaya biru pada smartphone.
Dark mode diklaim bisa mencegah gangguan kesehatan mata dibandingkan dengan mode terang yang selama ini sering kita gunakan. Ini berlaku pada anak-anak maupun orang dewasa.
Karena begitu banyak manfaat yang ada pada dark mode, membuat banyak aplikasi berlomba-lomba untuk menyediakan fitur tersebut. Mereka ingin penggunanya bisa merasakan manfaat dari fitur-fitur yang mereka luncurkan. Selanjutnya mari kita bahas bagaimana cara mengaktifkan mode gelap pada aplikasi whatsapp.
Bagaimana Cara Mengaktifkan Dark Mode Whatsapp Itu?
Kini, fitur dark mode sudah bisa diaktifkan di berbagai browser dan juga sosial media. Termasuk juga aplikasi whatsapp yang telah mendukung fitur ini sejak awal 2020 ini. Whatsapp mengikuti jejak google chrome yang sebelumnya telah terlebih dahulu meluncurkan fitur tersebut.
Fitur ini telah hadir untuk dua aplikasi utama whatsapp. Baik itu whatsapp messenger maupun whatsapp business. Penerapannya sendiri tidak berbeda untuk kedua aplikasi tersebut.
Namun sebelum mengaktifkannya, pastikan anda terlebih dahulu memperbarui aplikasi WhatsApp ke versi paling terbaru. Paling tidak, anda harus menggunakan whatsapp versi 2.20.11 agar dapat menggunakan mode gelap. Bagaimana cara mengaktifkannya? Ikuti langkah-langkah berikut ini.
- Bagi anda yang telah memiliki aplikasi WhatsApp, pertama silakan update terlebih dahulu aplikasinya ke versi yang paling terbaru. Sementara itu bagi anda yang belum punya, bisa langsung mendownload dan menginstal aplikasinya melalui google play store.
- Buka aplikasi tersebut dan silakan masuk menggunakan nomor ponsel saja. (Bagi yang melakukan update secara otomatis sudah bisa langsung masuk tanpa harus login terlebih dahulu).
- Sekarang, tap tiga titik yang ada di pojok kanan atas lalu pilih setelan.
- Selanjutnya pilih chat dan pada bagian tampilan pilih “tema”
- Untuk mengaktifkan mode gelap, silakan pilih tema gelap kemudian klik oke.
- Sangat mudah bukan? Setelah mengaktifkannya, maka tampilan latar whatsapp anda berubah menjadi berwarna hitam dan gelap.
Namun semua kembali ke tangan anda. Apakah akan menerapkan cara mengaktifkan fitur dark mode whatsapp tersebut? Ataukah tetap pada mode terang? Ini adalah alternatif pilihan tema saja dari pihak whatsapp dan anda tidak wajib untuk mengaktifkannya.
Mode gelap WhatsApp sendiri sebenarnya masih dalam versi Beta. Jadi anda pun harus bersiap-siap terhadap kemungkinan terjadinya bug atau kesalahan. Namun hal seperti ini sangatlah wajar dan insyaallah akan normal kembali dalam beberapa waktu mendatang.
Baca juga : cara melakukan video call whatsapp
Akhir kata, demikian pembahasan mengenai cara menghidupkan dark mode pada aplikasi whatsapp, semoga bermanfaat dan selamat mencoba.