Masalah Ads Txt ini memang menjengkelkan dimana akan mendapatkan notifkasi “Penghasilan Anda berisiko. Anda perlu memperbaiki beberapa masalah file ads.txt untuk menghindari dampak yang serius pada pendapatan Anda”. Tentunya diperlukan sekali Cara Mengatasi Masalah Ads Txt ini.
Notifikasi tersebut pasti sangat mengganggu kita saat menggunakan blogspot atau WordPress. Ditakutkan pendapatan terganggu karena masalah tersebut. Untuk temen-temen yang ingin mengatasi masalah ini sangat mudah sekali. Yang terpenting adalah memperbaiki pada domain yang kita gunakan.
Ok dimana domain dengan non www akan jauh lebih mudah mengatasi masalah ini dibandingkan yang menggunakan www. Kok bisa ya, karena domain tanpa www itu secara otomatis sudah mengakses domain root pada web/blog nya.
Sedangkan domain dengan penggunaan www kita harus bisa mengakses domain root atau tanpa www. Jadi halaman ini agak sulit kita akses malah sering errornya atau halaman tidak ditemukan.
Untuk mengatasi masalah ini mimin tentunya memperbaiki domain mimin dimana pada halaman penyedia hosting menambahkan dns record baru. Silahkan tambahkan DNS record dengan nama akses @ untuk mengakses ke domain root kamu. Kemudian tunggu propagasi DNS sampai 1×24 jam nah jika sudah kamu bisa menggunakan cara ini pada wordpress kamu.
Inilah Cara Mengatasi Masalah Ads Txt di WordPress
- Step selanjutnya kamu masuk dihalaman dasboard Google adsense yang mendapatkan masalah Ads Txt ini. Kemdian klik perbaiki sekarang untuk mendownload file ads.txtnya.
- Step selanjutnya anda bisa klik Download untuk mendapatkan file ads.txt dari akun Google Adsense. Selanjutnya kita siapkan pada cpanel untuk masuk dihalaman public_html.
- Step selanjutnya temen-temen silahkan masuk di cpanel hosting masing-masing bisa juga menggunakan filezilla. Selanjutnya silahkan upload file Ads.txt tadi yang sudah didownload difolder public_html.
- Jika sudah masuk distep ini kalian menggunakan filezilla tinggal klik kanan difile ads.txt kemudian klik upload. Jika sudah akan terlihat file Ads.txt disebelah kanan tepatnya didalam folder public_html.
- Jika sudah pada step ini kalian selamat sudah berhasil mengatasi masalah Ads.txt di WordPress. Jika belum bisa mengakses domain tanpa www berarti masalah ada pada domain anda. Silahkan perbaiki terlebih dahulu sampai bisa mengakses domain non www.
Cara Mengatasi Ads TXT dengan Plugin Ads.txt
- Step pertama silahkan msuk dihalaman dasboard WordPress kalian kemudian klik plugin dan klik tambah baru. Silahkan siapkan plugin Ads.txt manager dan pasang di WordPress kalian.
- Step selanjutnya klik pasang sekarang dan klik aktifkan untuk menggunakan plugin ads txt ini. Step ini sangat mudah sekali memang tanpa harus masuk di cpanel hosting anda.
- Step selanjutnya kamu masuk dipengaturan Ads.txt lalu seperti pada gambar diatas ini kemudian klik ads.txt. Step ini bisa kamu lakukan dihalaman dasboard wordpress.
- Selanjutnya copy isi dari file ads.txt anda kemudian pastekan dihalaman wordpress atau pada plugin ads.txt manager. Jika sudah tinggal klik Save Changes. Untuk hasilnya akan terlihat 1×24 jam namun jika lebih dari itu sebaiknya perbaikit terlebih pada domain.
- Silahkan dicoba dan mimin sudah mempraktekannya tidak sulit bahkan sangat mudah tidak memerlukan waktu yang lama. Yang terpenting domain kalian dapat mengakes root domain. Atau mengakes domain tanpa www.
Artikel Lainnya : Cara Mengatasi Tidak Memiliki File Ads TXT Google Adsense Pada Blogspot, 100% Work
Akhir Kata
Itulah cara mengatasi masalah Ads Txt di WordPress sebagai pengalaman mimin yang sudah mengatasi masalah ads.txt ini pada wordpress. Selain dari blog dulu sekarang diwordpress sama saja gan. Ok semoga bermanfaat jangan lupa share ya. Terima kasih