Model Baju Tunik Terbaru – Pada dasarnya baju merupakan kebutuhan sandang yang sangat penting bagi manusia. Selain dapat menutupi aurat baju juga berfungsi untuk menghangatkan tubuh. Maka dari itu, semua orang membutuhkan baju dalam hidupnya. Jenis pakaian sangat beragam mulai dari model, jenis, harga dan lain-lain.
Tak dapat kita pungkiri lagi, yang paling sering dan suka belanja baju adalah seorang wanita. Setiap kali ada model baju tunik terbaru pasti akan membelinya dengan segera karena takut kehabisan atau ketinggalan zaman. Apakah kamu termasuk perempuan seperti itu ? tidak kita ragukan lagi, kebanyakan jawabannya pasti iya hehe.. Apalagi sekarang sudah mendekati puasa dan pasti sudah mulai menyiapkan baju untuk hari raya. Baju tunik ini adalah salah satu jenis baju yang banyak diincar kebanyakan orang.
Ada banyak sekali jenis baju untuk wanita, dan salah satu jensis baju yang paling diminati yaitu baju tunik. Tunik adalah baju yang dibuat dengan sangat longgar yang menutupi dada, bahu dan punggung yang panjangnya sampai pinggul atau selutut.
Pada kesempatan ini sahabat senang berbagi akan memberikan informasi tentang 20 model baju tunik terbaru. Langsung aja yuk kita bahas tentang baju tuniknya.
20 Model Baju Tunik Terbaru
1. Tunik Batik
Tunik batik adalah salah satu model baju tunik terbaru yang sangat diminati oleh setiap orang. Karena tunik batik ini bisa dipakai untuk acara-acara penting seperti acara keluarga atau kondangan. Selain itu, tunik batik banyak diincar karena bisa di buat couple dengan pasangan. Tunik batik bisa dibeli di toko-toko ataupun jahit sendiri, sehingga kamu bebas membuat potongannya sesuai dengan yang kamu mau. Dan tentu saja, tunik batik dibuat dari bahan batik.
2. Tunik Brokat
Sama dengan tunik batik, tunik brokat juga merupakan model baju tunik terbaru banyak diincar untuk dipakai ke acara keluarga atau kondangan. Jika pada jaman 90an memakai baju dari bahan brokat ini terkesan tua pendapat itu berbeda dengan sekarang, zaman sekarang malah bahan brokat ini sangat di incar oleh anak muda. Tunik brokat ini biasanya dipadukan dengan celana bahan atau rok span untuk bawahannya.
3. Tunik Jeans
Tunik jeans ini diburu para wanita untuk dipakai ketika liburan. Karena tunik jeans ini adalah model baju tunik terbaru yang terkesan lebih santai sehingga lebih cocok untuk liburan atau kumpul-kumpul sama teman. Bahan jeans yang digunakan adalah bahan jeans yang lembut sehingga akan nyaman untuk digunakan.
4. Rompi
Tunik rompi ini adalah jenis baju tunik terbaru yang langsung diburu para pecinta pashion. ada yang dibuat hanya rompinya saja sehingga kita harus memakai baju dalam lagi ketika memakai tunik rompi, ada juga yang dibuat menyatu sehingga kita tinggal pakai dan tidak usah repot-repot mencari baju dalam apa yang cocok untuk dipakai dengan tunik rompi yang kamu miliki. Kebanyakan tunik rompi dibuat selutut dengan model yang menarik.
5. Tunik Lalune
Baju tunik terbaru selanjutnya adalah baju tunik lalune. Baju tunik yang di desain seperti baju muslim tetapi lebih pendek yang kira-kira 15-20 cm diatas mata kaki sehingga harus memakai celana lagi. Dan biasanya bagian bawah diberi variasa seperti rempel sehingga membuatnya semakin elegan. Baju tunik ini bisa dipakai untuk kuliah, acara keluarga maupun acara santai.
6. Tunik Abaya
kamu para hijabers pasti tau dengan baju tunik terbaru model abaya ini, karena dibuat lebih longgar dari pada jenis tunik lainnya dan dapat menutupi seluruh lekuk tubuh. baju tunik abaya ini dibuat dari perpaduan bahan abaya dan tunik dengan model yang fashinable yang bisa digunakan untuk segala macam acara temasuk acara-acara islami.
7. Tunik Atasan
tunik atasan akan membuat penampilanmu semakin sempurna. Kamu bisa menggunakan baju tunik terbaru ini dengan celana jeans, krudung polos yang senada dan dilengkapai dengan sepatu heels yang akan membuatmu semakin anggun. Terdapat banyak pillihan model yang unik sehingga kamu akan terlihat lebih cantik jika memakai tunis atasan ini.
8. Tunik Chiffon
Baju Tunik terbaru yang terbuat dari kain chiffon ini sangat simple dan elegan, namun chiffon memiliki bahan yang tipis dan transparan sehingga harus menambahkan kain khusus dibagian dalamnya. Kekurangan dari baju tunik ini yaitu akan terasa panas jika digunakan terlalu lama dan bahannyapun sedikit kasar dan sulit untuk dibentu.
9. Tunik Polos
Tunik polos ini ada yang dibuat panjang sampe betis dan ada juga yang dibuat selutut, bagaimanapun modelnya akan membuat kamu tampil tetap cantik. Model Baju tunik terbaru ini terkesan simple namun tetap elegan. Tunik polos ini cocok dipakai untuk ke kantor ataupun pergi ke kampus.
10. Tunik Asimetris
Kamu menyukai fashion tapi ingin tetap terlihat sopan?. Tenang saya punya solusinya, kamu bisa coba memakai baju tunik terbaru yang tak lain adalah tunik asimetri. Tunik asimetris ini bisa jadi solusinya, tunik asimetsis dibuat dengan potongan yang tidak beraturan. Biasanya bagian bawahnya dibuat mencong ke pinggir atau ketengah. Tetapi akan sangat terlihat unik dan bikin kamu semakin kekinian jika memakainya.
11. Tunik Motif
Bagi kamu yang suka dengan baju yang bermotif, maka model baju tunik terbaru ini juga cocok buat kamu. Tunik motif ini sangat cocok untuk kamu. Motifnya yang simple dan tidak terlalu rame akan membuat kamu semakin anggun dan taampil lebih cantik. Kamu bisa memakai baju tunik motif ini dengan krudung polos yang masih senada. Tunik ini cocok dipakai untuk ke kampus, jalan-jalan sama teman dan menghasiri acara yang tidak terlalu formal.
12. Tunik Simple
Baju tunik terbaru selanjutnya yaitu tunik simpel. Yang dimana tunik simple ini adalah salah satu jenis tunik dengan bahan polos yang multifungsi. Bagaimana tidak? Jenis tunik ini bisa dipakai untuk sehari-hari, pergi ke kampus, menghadiri acara formal ataupun nonformal. Walaupun modelnya simple tapi tetap akan membuat kamu terlihat modis.
13. Tunik Dress
Tunik dress ini hampir mirip dengan tunik lalune, tunik dress dibuat sampe bawah namun tetap diatas mata kaki, bedanya jika lalune bagian bawahnya terdapat rempel, tunik dress ini polos dan tidak ada rempel sama sekali. Model tunik ini sangat cocok untuk hijabers karena menutupi seluruh lekuk tubuh, tapi karna dibuat sedikit atas maka kamu harus memakai celana jeans atau legging ketika menggunakannya. Pecinta pashion pasti mengoleksi baju tunik dress ini.
14. Tunik Peplum
Tunik peplum ini biasanya digunakan untuk potongan baju anak-anak. namun seiring berjalannya waktu, model baju ini dibuat sedemikian rupa sehingga menjadi model baju tunik terbaru yang dibuat untuk remaja atau orang dewasa. Jenis tunik ini biasanya lebih ditekannkan di bagian pinggannya seperti di potong sampai pinggang dan kemudian disambungkan lagi dengan bawahnya memakai kain yang sama sampai panjangnya selutut.
15. Tunik Kemeja
Tunik kemeja ini juga akan membuat penampilanmu lebih sempurna. Tunik kemeja ini dibuat dengan model yang simple dengan motif kotak-kotak atau ada juga yang polos. Tunik kemeja ini terkesan resmi sehingga cocok dipakai sebagai baju kerja. Baju tunik terbaru ini akan terlihat lebih cantik jika memakai sabuk untuk accesories pelengkap.
16. Tunik Suvernova
Tunik suvernova ini juga merupakan model baju tunik terbaru yang terbuat dari bahan yang adem, lembut dan nyaman dipakai. disebut suvernova karena jenis kain yang digunakan adalah kain suvernova sehingga sering disebut dengan nama tunik suvernova. Biasanya tunik ini dibuat seperti kemeja dengan perpaduan beberapa warna kain suvernova. Jenis tunik ini sangat sangat nyaman untuk digunakan.
17. Tunik Kain Katun
Tunik kain katun ini juga salah satu model baju tunik terbaru yang banyak di incar untuk dipakai sehari-hari karena bahannya dapat menyerap keringat. Jadi sangat cocok dipakai untuk kegiatan kamu seharian. Jenis kainnya yang awet membuat tunik kain ini menjadi semakin sempurna.
18. Tunik Maxmara
Baju tunik selanjutnya adalah Tunik maxmara yang terbuat dari kain yang lembut dan sangat halus sehingga sangat banyak peminatnya. Selain itu tunik maxmara juga memiliki banyak motif-motif unik sehingga membuatnya semakin diminati. Tunik model ini terkesan rame dengan motif-motif, dan ini cocok untuk kamu yang suka tampil ngejreng namun ingin tetap terlihat fashionable.
19. Tunik Kaos
Tunik kaos adalah salah satu model baju tunik terbaru yang sangat populer karena nyaman untuk dipakai. Model kaos biasanya hanya cocok untuk dipakai ketika diam dirumah dan tidak ada kegiatan apapun, tapi jika bahan kaos dibuat menjadi model tunik ini akan sangat menarik dan fungsinya juga akan berubaha drastis. Kamu bisa memakai tunik kaos untuk pergi ke acara formal maupun non formal.
20. Tunik Rajut
Tunik rajut ini juga merupakan salah satu model baju tunik terbaru yang sangat populer dikalangan wanita. Jenis tunik ini memiliki bahan yang tebal dan menghangatkan tubuh, cocok dipakai pada musim dingin dan dapat juga dipakai untuk jalan-jalan bareng temen-temen kamu.
Artikel Lainnya : Model Baju Koko Terbaru 2020
Akhir Kata
Nah, itulah 20 model baju tunik terbaru 2020 yang wajib kamu miliki. Secara, baju tunik ini sangat praktis dan sangat bisa dipakai dalam kondisi dan situasi bagaimanapun. Bisa dipake untuk pergi ke acara keluarga, ke kondangan, jalan-jalan, kerja, ke kampus, dan bisa juga digunakan ketika kamu hanya bersanta di rumah aja. Bagaimana? Cukup banyak kan model tunik yang dapat kamu pilih? Jadi model tunik terbaru 2020 mana yang paling kamu sukai? Kamu bisa jawab dikolom comment ya temen-temen, kamu juga bisa menambahkan model baju tunik terbaru 2020 yang belum ada di artikel ini. Terimakasih dan semoga bermanfaat.