Pada acara pernikahan biasanya ada banyak tamu yang datang, dan kita akan menyediakan souvenir untuk para tamu sebagai kenang-kenangan. Banyak sekali pilihan souvenir yang bisa kita pilih, tapi kadang orang tidak akan memakainya karena mungkin souvenirnya itu-itu saja . Pada kesempatan ini, senang berbagi akan memberikan 20 rekomendasi souvenir pernikahan bermanfaat dan kekinian.
Percaya deh, kalau memilih salah satu dari 20 souvenir yang di rekomendasikan, souvenir itu akan sangat berkesan dan bermanfaat. Orang akan memakai dan menyimpannya. Yuk langung aja kita simak.
20 Rekomendasi Souvenir Pernikahan Bermanfaat Dan Kekinian
1. Hand Sanitizer
Rekomendasi souvenir pernikahan yang pertama saat masa pemulihan dari pandemi covid-19 adalah hand sanitizer. Saat ini hand sanitizer sangat penting untuk dimiliki. Tentunya ini akan sangat berguna bagi para tamu undangan. Secara tidak langsung kita mengajak orang banyak untuk tetap mematuhi protoko kesehatan.
2. Masker Kain
Hal yang juga kita butuhkan saat ini adalah masker. Kita bisa menjadikan masker kain sebagai souvenir pernikana kita. Kamu bisa memilih masker dengan motif yang kekinian sehingga orang tidak akan malu untuk menggunakannya. Walaupun sekarang keadaan sudah mulai membaik, namun sepertinya orang enggan untuk keluar rumah jika tidak menggunakan masker.
3. Strap Atau Konektor Masker
Karena saat ini orang selalu menggunakan masker, maka strip atau konektor masker bisa menjadi souvenir pernikan yang akan bermanfaat untuk para tamu. ada banyak sekali ragam variasi yang unik dan cantik yang bisa memberikan kesan mewah dengan harga yang murah.
4. Kaktus Kecil Atau Sukulen
Tanaman kaktus kecil juga bisa menjadi ide souvenir pernikahan yang unik. Walaupun tidak banyak orang yang menjadikan kaktus sebagai souvenir, namun sudah banyak yang membuktikan. banyak yang menyukai dan pasti akan merawatnya sampai tanaman itu tumbuh besar.
5. Bibit Tanaman
Rekomendasi baru untuk souvenir pernikahan adalah bibit tanaman. Kita bisa menggunakan bibit bunga, sayuran, dan buah-buahan sebagai souvenir. Kita bisa memilih bibit yang unggul agar bisa bermanfaat untuk tamu yang datang.
6. Earphone
Ide baru untuk memberikan souvenir pernikahan yang bermanfaat adalaha earphone. Ini akan sangat berguna bagi orang yang tidak mempunyai earphone dan bisa kita jadikan cadangan untuk menggantikan jika sewaktu-waktu earphone yang dimiliki rusak.
7. Kabel USB
Walaupun belum banyak orang yang menjadikan kabel USB sebagai souvenir pernikahan, namun ini adalah salah satu hal yang akan bermanfaat bagi setiap tamu undangan. USB adalah salah satu hal yang semua orang butuhkan dalam kehidupan sehari-hari.
8. Lilin Aroma Terapi
Lilin aroma terapi adalah salah satu pilihan unik untuk dijadikan souvenir pernikahan. Selain unik juga akan memberi kesan elegant dan mewah yang akan disukai para tamu. banyak sekali manfaat daru lilin aroma terapi untuk kesehatan, jadi ini sangat cocok untuk kita jadikan souvenir di acara bahagia kamu.
9. Boneka Couple Mini
Rekomendasi selanjutnya untuk dijadikan souvenir pernikahan adalah boneka couple mini. Biasnaya orang akan menjadikan boneka kecil sebagai pajangan dilemari hiasnya. Jadi akan memberikan kesan yang spesial bagi setiap orang. Kita cukup memberi inisial nama kita dengan pasangan pada kedua boneka tersebut.
10. Tasbih Digital
Saat ini zaman semakin canggih dan serba digital, kita bisa menggunakan tasbih digital untuk souvenir pernikanan. Dengan memberi tasbih digital, secara tidak langsung kita sudah mengajak banyak orang untuk berdzikir dan beribadah. Selain bermanfaat untuk yang mendapatkannnya, pahala juga akan mengalir kepada kita yang memberikannya.
11. Parfum
Parfum juga merupakan ide baru sebagai souvenir pernikahan. Saat ini bnayak sekali parfum murah tapi harum dan tahan lama. Parfum sangat cocok dan pastinya bermanfaat jika kita jadikan souvenir.
12. Notebook
Notebook adalah hal yang sangat bermanfaat jika kita jadikan souvenir pernikahan. Kita bisa memilih notebook mini agar lebih murah dan ramah lingkungan. Saat ini sudah banyak yang memilih notebook sebagai souvenir sehingga banyak sekali pengrajin yan membuka usaha penjualan notebook.
13. Gunting Kuku
Pilihan souvenir pernikahan selanjutnya adalah gunting kuku. Biasanya ini akan bermanfaat beberapa gunting kuku agar tidak rebutan dirumah.
14. Sendok Dan Garpu
Sendok dan garpu memang sudah sangat umun banyak yang menggunakan sebagai souvenir pernikahan, namun tidak ada salahnya jika kita juga menggunakannya di pesta pernikahan kita. Sendok dan garpu adalah dua hal yang tidak dapat terpisahkan. Itu melambangkan bahwa pasangan yang menikah juga sudah terikat dan tidak akan terpisahkan.
15. Gantungan Kunci
Gantungan kunci unik juga bisa kita jadikan sebagai souvenir pernikahan. Ada banyak sekali jenis gantungan kunci yang unik dan lucu sehingga bisa kita pakai oleh tamu undnagan yang datang.
16. Dompet Leher
Zaman sekarang orang ingin terlihat simpel ketika bepergian. Biasanya mereka hanya membawa uang cash atau kartu ATM dan handphone. Kita bisa memberikan dompet leher sebagai souvenir pernikahan. Tentunya ini akan bermanfaat bagi mereka yang ingin terlihat simpel.
17. Lukisan
Saat ini kita bisa mendapatkan barang antik dengan harga murah. Salah satunya adalah lukisan. Kita bisa menjadikannya sebagai souvenir pernikahan. Pilihlah lukisan-lukisan yang elegan agar tamu undangan menyimpan dan menjadikannya sebagai pajangan.
18. Vas Bunga
Rekomendasi selanjutnya adalah vas bunga. Jarang sekali orang menjadikan vas bunga sebagai souvenir pernikahan. Kita bisa jadi orang pertama yang melakukan hal itu. di toko online bnayak sekali vas bunga dijual dengan harga murah. Jika beli online, lebih baik beli vas bunga yang plastik untuk menghindari barang pecah. Banyak sekali pilihan model yang bagus dan unik yang pastinya disukai semua orang.
19. Plashdisk
Bagi kamu yang memiliki budget lebih, bisa menjadikan plashdisk sebagai souvenir pernikahan. Benda yang satu ini pasti sangat beharga untuk setiap tamu undangan yang datang.
20. Sajadah Turkey Travelling
Rekomendasi souvenir pernikahan yang terakhir adalah sajadah turkey travelling. Bahannya yang titip dan halus mambuat sajadah ini bisa dibawa kemana-mana sehingga disebut sajadah travelling. Tentunya ini akan sangat berharga baik di dunia maupun untuk nanti di akhiran jia digunakan ibadah.
Akhir Kata
Itulah 20 rekomendasi souvenir pernikahan bermanfaat dan kekinian. Semoga bermanfaat bagi kamu yang sedang mencari-cari ide untuk memberikan souvenir yang unik dan beda dari yang lain. Demikian rekomendasi dari senag berbagi, terima kasih.