Trik Lolos Daftar Kartu Prakerja Terbaru 2021

Halo sahabat senang berbagi kali ini mimin akan membagikan Trik Lolos Daftar Kartu Prakerja Terbaru 2021. Cara ini sudah mimin buktikan pada akun yang selalu gagal dari gelombang pertama hingga gelombang 12 kemarin dan akhirnya lolos. Nah berikut adalah cara atau trik Lolos Daftar Kartu Prakerja terbaru 2021 selengkapnya simak triknya.

Ada beberapa faktor yang menyebabkan daftar prakerja anda selalu gagal yang pertama kuota/gelombang yang anda ikuti sudah habis. Karena setiap daerah memiliki batas maksimum pendaftaran kartu prakerja. Kemudian yang kedua yang menyebabkan gagal yaitu foto ktp tidak jelas. Anda pastikan foto ktp yang anda upload itu terang jelas. Karena memang itu juga mempengaruhi pendaftaran kartu prakerja anda.

Selain itu yang menyebabkan gagal juga saat anda menjawab test motivasi dan kemampuan dasar. Ini anda harus bener juga saat menjawab pertanyaan karena hasilnya juga dapat menentukan lolos atau tidaknya. Misalnya sistem menargetkan anda lulus dengan skor 70. Namun anda hanya mampu menjawab 60 saja maka otomatis anda tidak akan lolos karena memang sistem sudah menentukan lolos dengan skor 70. Jadi menurut mimin anda harus maksimal saat mengisi soal saat pendaftaran kartu prakerja ini.

Kemudian Trik Lolos Daftar Kartu Prakerja Terbaru 2021 ini yaitu anda harus jujur menjawab pertanyaan saat melakukan pendaftaran. Seperti pekerjaan dan anda pastikan bukan termasuk direksi, komisaris, dan dewan pengawas pada BUMN. Nah itu yang perlu kita perhatikan agar pendaftaran prakerja anda lolos dan bisa mendapatkan insentif dari program kartu prakerja ini. Berikut adalah trik dan tipsnya agar anda lolos dari program kartu prakerja.

Trik Lolos Daftar Kartu Prakerja Terbaru 2021

Trik Lolos Daftar Kartu Prakerja Terbaru 2021

1. Membuat Surat Pernyataan Kartu prakerja

Trik yang pertama yang dapat anda coba yaitu membuat surat pernyataan kartu prakerja jika anda sudah 3x berturut-turut gagal. Karena surat pernyataan ini sangat membantu sekali untuk dapat membuat akun anda lolos dari pendaftaran kartu prakerja terbaru 2021 ini. Awalnya gagal terus pada tahun 2020 namun pada awal tahun 2021 Gelombang 12 akhirnya bisa lolos ahamdulillah. Jadi Trik Lolos Daftar Kartu Prakerja dapat anda coba juga siapa tahu anda bisa lolos juga dengan cara ini. Karena memang aturannya anda dapat mengirim surat pernyataan prakerja ini.

Cara Membuatnya anda print dulu surat pernyataannya kemudian anda silahkan isi dengan benar. Jika sudah anda bisa tandatangan lalu anda kirim via email kepesertaan kartu prakerja. Tanda tangan pastikan diatas materai 6000 ya agar menambah kesahan perjanjian yang kita buat pada surat pernyataan prakerja.

Kemudian anda kirim melalui email kepesertaan@prakerja.go.id demham subjek “Surat Pernyataan Prakerja” lampirkan juga file hasil foto surat pernyataan anda. Kemudian anda kirim dan silahkan anda klik Gabung kembali pada gelombang-gelombang yang ada jika kalian belum lolos. Karena pengalaman mimin bisa lolos 3-5 seleksi setelah mengirim surat pernyataan ini jadi dapat anda coba trik ini.

2. Tidak Menggunakan Satu Hp Untuk Beberapa Akun Kartu Prakerja

Trik yang kedua ini agar akun anda lolos pendaftaran kartu prakerja yaitu dengan tidak menggunakan satu hp untuk beberapa akun. Karena memang sistem akan menganggap itu adalah tindak aktivitas kecurangan. Walaupun lolos seleksi misalnya akan tetapi aktivitas mencurigakan.

Seperti login dan daftar pada perangkat yang sama dengan akun yang lainnya. Maka otomatis sistem akan mendeteksi itu dan anda kemungkinan kecil sekali untuk lolos daftar pada program kartu prakerja ini.

Yang bener adalah anda bisa menggunakan dua perangkat atau lebih jika mendaftarkan lebih dari satu akun kartu prakerja. Karena dalam satu KK hanya dua NIK yang dapat mengikuti program kartu prakerja ini. Jadi anda perhatikan trik ini agar lolos pendaftaran kartu prakerja anda.

3. Daftar pada jam-jam kerja

Jam kerja operasional kartu prakerja yaitu pada pukul 08.00-20.00 WIB anda dapat melakukan pendaftaran pada pukul tersebut. Karena memang jam kerja operasional ini sangat berpengaruh saat anda daftar atau klik gabung pada gelombang yang tersedia.

Karena pada sistem kartu prakerja ini akan anda pengawasnya dan kita dapat melihat hasilnya lolos atau tidaknya kita gabung atau daftar program kartu prakerja ini. Mimin saranin daftar/gabung gelombang setelah sholat Magrib dan Isa agar mudah terlihat oleh pengawas pada sistem kartu prakerja ini.

Karena mimin juga gabung pada gelombang 12 pada pukul tersebut. Jadi dapat dengan mudah mengecek pendaftaran kita pada jam operasional tersebut. Jika ada rekomendasi daftar pada pukul 23.00- 01.00. Itu memang lagi normal-normalnya padahal pada jam tersebut nantinya pada sistem akan numpuk.

Tentu saja otomatis pendaftaran kita akan tertimpa bahkan tenggelam karena banyak juga pada pukul tersebut yang daftar. Oleh karena itu tips mendaftar pada pukul 18.00 – 20.00 WIB. Agar sistem dapat membaca dan melihat pendaftaran kita. Sehingga dapat dengan mudah melakukan seleksi dan review pendaftaran kita.

Catatan :

Kartu Prakerja tidak dapat diberikan kepada pejabat negara, pimpinan dan anggota dewan perwakilan rakyat daerah. Aparatur sipil negara, Prajurit Tentara Nasional Indonesia, Anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia. Kepala desa dan perangkat desa, Direksi, Komisaris, dewan pengawas pada badan usaha milik Negara atau badan usaha daerah. Jadi harus kita perhatikan agar memper mudah kita melakukan pendaftaran.

Artikel Lainnya : Cara Membeli Pelatihan Kartu Prakerja Paling Cepat Keluar Sertifikat

Akhir Kata

Itulah Trik Lolos Daftar Kartu Prakerja Terbaru 2021 yang bisa kalian coba agar dapat lolos pada pendaftaran kartu prakerja. Jadi silahkan anda coba praktekan mudah-mudahan bisa jadi rizki anda. Trik ini sebelumnya sudah mimin coba dan hasilnya work. Namun akan mimin terus coba lagi agar dapat mempermudah temen-temen semua melakukan pendaftaran. Ok Terima kasih.

Tinggalkan komentar