Cara Menggunakan Doku Wallet dengan Mudah

Bagi pengguna baru, mungkin masih bingung bagaimana cara menggunakan Doku wallet yang juga merupakan salah satu dompet digital di Indonesia. Jumlah penggunanya pun tak bisa dibilang sedikit. Menurut klaim dari pihak Doku, penggunanya telah mencapai lebih dari 2 juta pengguna. Dan mungkin anda termasuk salah satu dari 2 juta orang tersebut.

Bahkan Doku telah melakukan ekspansi bisnis di beberapa negara Asia. Diantaranya yaitu Hongkong, Taiwan, Malaysia, dan Singapura. Bahkan ekspansi Doku di negara Hongkong telah berjalan selama dua tahun lamanya. Hal ini membuktikan bahwa Doku merupakan e-wallet yang sangat populer, bukan hanya di Indonesia saja tetapi juga di luar negeri.

Karena hal itulah, saya merasa perlu Membagikan informasi ini kepada anda. Tentang bagaimana menggunakan dompet digital Doku agar bisa dipakai untuk keperluan transaksi maupun yang lainnya. Selengkapnya, mari simak ulasan dan panduannya berikut ini :

Bagaimana Cara Menggunakan Doku Wallet?

Bagaimana Cara Menggunakan Doku Wallet?

Doku adalah layanan dompet elektronik yang berada di bawah naungan PT Nusa Satu Inti Artha. Doku hadir sejak tahun 2007 dan membagi banyak layanan untuk penggunanya. Mulai dari jual, bayar, beli, kirim, dan masih banyak lagi semuanya dapat dilakukan oleh Doku.

Tak hanya itu saja, doku dompet digital juga telah memiliki sertifikat keamanan internasional dan mengantongi izin dari bank Indonesia. Tak hanya itu, doku juga menawarkan banyak promo menarik bagi penggunanya.

Saya akan membagikan tutorial penggunaan Doku tentang beberapa hal. Yang pertama adalah mengenai cara pendaftarannya, yang kedua tentang cara upgrade akun, dan yang ketiga tentang cara mengisi saldo doku untuk keperluan berbagai transaksi. Bagaimana caranya? Simak tutorialnya berikut ini :

Cara Daftar Doku Wallet

Mendaftar akun Doku bisa dilakukan melalui website resmi dokuwallet.com dengan cara sebagai berikut :

  • Silakan buka situs resmi doku dan pada opsi pendaftaran pilih daftar sebagai “konsumen”
  • Berikutnya, masukkan data-data yang diperlukan (pastikan anda mengisinya dengan benar) dan klik tombol submit.
  • Selanjutnya buatlah pin untuk keamanan yang terdiri atas 4 digit angka. Pastikan anda membuat pin yang sulit ditebak oleh orang lain. Klik Simpan.
  • Anda akan diminta memasukkan id referral. Bila memilikinya, silakan masukkan id referral tersebut dan apabila anda tidak memilikinya lewati saja dan bisa langsung mengklik tombol “lewati dan selesai”.
  • Sekarang anda resmi memiliki akun Doku wallet.

Cara Upgrade Akun Doku

Setiap pengguna Doku, disarankan untuk mengupgrade akun ke versi premium karena banyak keuntungan yang bakal didapatkan. Salah satunya adalah mampu menyimpan saldo hingga 10 juta rupiah.

Sebelum melakukannya, silakan siapkan terlebih dahulu dokumen yang diperlukan yaitu kartu identitas bisa E-KTP atau SIM. Saya sarankan yang masih berlaku untuk mempermudah proses verifikasi nantinya.

  • Untuk lakukan verifikasi, silakan buka aplikasi Doku wallet dan menuju ke bagian profile settings.
  • Isi data secara lengkap dan juga akurat. Selain itu anda juga harus mengupload foto profil dan tentu saja kartu identitas. Terakhir klik “submit”

Tak berselang lama, akun Doku anda sudah resmi menjadi akun premium dan mampu menyimpan saldo hingga sepuluh juta rupiah. Waw, sangat banyak bukan?

Cara Isi Saldo Doku Wallet

Setelah akun anda sudah dalam versi premium maka tahapan selanjutnya anda bisa mengisi saldo Doku wallet dengan beberapa metode yaitu bank dan gerai seperti alfamart, Alfamidi, dan Lawson. Berikut ini adalah panduannya :

Top up Via Bank

Sama seperti layanan dompet Digital lainnya, cara menggunakan Doku wallet untuk keperluan pengisian saldo melalui bank bisa dilakukan dari Anjungan Tunai Mandiri, Internet Banking, dan juga Mobile Banking.

Beberapa bank yy support pengisian saldo Doku antara lain yaitu bank mandiri, bank BRI, bank BCA, bank permata, bank Panin, bank CIMB Niaga, Maybank, dan masih banyak lagi yang lainnya. Setelah transaksi dilakukan maka saldo Doku akan terisi dalam waktu 5-10 menit.

Top Up Saldo Doku Via Minimarket

  • Kunjungi minimarket (Alfamart, Alfamidi, Lawson, Alfa Express) yang ada di sekitar anda
  • Datanglah ke bagian kasir dan sampaikan keinginan bahwa anda ingin mengisi saldo Doku. Nominal saldo yang tersedia adalah 20k, 50k, 100k, 200k, 300k, 400k, 500k.
  • Bayarkan sejumlah nominal top up kepada kasir. Perlu untuk anda ketahui, isi saldo melalui gerai dikenakan biaya tambahan sebanyak 2500.
  • Jangan lupa simpan bukti transaksi yang diberikan oleh kasir.
Artikel Lainnya : Cara Bayar Tagihan Listrik Gratis dari Aplikasi Lazada Android

Akhir Kata

Sangat mudah bukan ? Jika saldo sudah anda miliki maka secara otomatis saldo tersebut bisa anda gunakan untuk berbagai keperluan. Diantaranya yaitu isi pulsa, data internet, token listrik, kirim uang ke sesama pengguna Doku atau ke bank, dan masih banyak kegunaan yang lainnya. Untuk menerapkan panduan cara menggunakan Doku wallet di atas, jangan lupa gunakan ponsel Android ya. Sekian dan semoga bermanfaat!

Tinggalkan komentar